Polda Kalsel – Polres Tabalong – Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Tabalong mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk Presidium Majelis Daerah KAHMI Tabalong, Kadarisman. Dalam testimoninya, Kadarisman memuji kinerja Polres Tabalong yang berhasil menjaga netralitas dan independensi selama proses pesta demokrasi.(13/12)
“Pelaksanaan Pilkada Tabalong yang berjalan lancar dan kondusif menunjukkan bertumbuhnya beberapa indikator, seperti kesadaran politik masyarakat yang lebih baik, aktor politik yang berjiwa negarawan, serta wajah netralitas dan independensi yang ditampilkan oleh kepolisian setempat. Wajah netralitas kepolisian menjadi penting bagi publik, jika gagal ditampilkan, hal itu dapat mengusik demokrasi dan menggerus kepercayaan masyarakat. Polres Tabalong mampu menempatkan dirinya sesuai tupoksinya,” ungkap Kadarisman.
Kadarisman juga menyampaikan harapannya kepada pemimpin terpilih untuk menjadi pemimpin rakyat secara keseluruhan dan tidak hanya mewakili konstituen pemilihnya. “Sebagai pemimpin yang lahir dari rakyat, maka tiada tujuan pengabdian kecuali untuk mewujudkan kehidupan rakyat yang lebih baik. Kekuasaan yang diberikan negara kepada penyelenggara pemerintahan tidak boleh dipatahkan oleh kekuatan mana pun, apalagi diperjualbelikan,” tegasnya.
Lebih lanjut, Kadarisman berharap Polres Tabalong terus berkomitmen pada reformasi kepolisian yang humanis dan selaras dengan program pemerintah pusat, terutama dalam menekan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak di Tabalong.
Menanggapi hal ini, Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui PS Kasi Humas Polres Tabalong IPTU Joko Sutrisno, menyampaikan terima kasih atas apresiasi dan masukan dari masyarakat.
“Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat, termasuk dari tokoh-tokoh seperti Bapak Kadarisman. Netralitas dan independensi adalah komitmen kami sebagai pelayan masyarakat. Kami juga menyadari pentingnya terus meningkatkan kualitas pelayanan, terutama dalam menangani kasus-kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak. Hal ini menjadi prioritas kami ke depan,” ujar IPTU Joko Sutrisno.
Lebih lanjut, IPTU Joko menambahkan bahwa Polres Tabalong akan terus berbenah dalam mendukung agenda reformasi kepolisian yang humanis dan mendukung program prioritas nasional. “Kami akan bekerja keras agar kepercayaan masyarakat kepada institusi kepolisian terus meningkat, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga Tabalong,” tutupnya.