Polda Kalsel – Polres Tabalong – Satuan lalu lintas Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Lantas IPTU Oki Hermawan, S.H melakukan pengamanan dan olah TKP kejadian kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan seorang pria bernama Hefni Effendi (31) warga desa Lumbang Kecamatan Muara Uya Kabupaten Tabalong.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui Kasi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno, menjelaskan kejadian kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (27/03/2025) sekira pukul 06.00 wita di tepi jalan raya trans provinsi Kalsel – Kaltim desa Seradang kecamatan Haruai Kabupaten Tabalong.
Sebelum terjadinya kecelakaan, 1 buah truk berwarna merah yang dikemudikan oleh Abdul Gafur (44) warga desa Batu Bini kecamatan Padang Batung kabupaten Hulu Sungai Selatan yang berisi semen dalam keadaan rusak dan diparkirkan di tepi jalan raya.
Kemudian dari arah belakang truk yaitu jurusan Muara uya – Tanjung datang sebuah skuter metik warna merah menabrak bemper belakang truk sehingga terjadi kecelakaan dan mengakibatkan pengendara skuter metik meninggal dunia.(*)