Polres Tabalong – Satbinmas Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Binmas IPTU Dedy Indarto melaksanakan kegiatan sosialisasi mengenai korupsi dan kekerasan seksual pada Sabtu pagi (14/09/2024). Acara yang diadakan di Kampus STIA Tabalong ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran mahasiswa.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas Polres Tabalong IPTU Joko Sutrisno menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya pencegahan tindak pidana serta pembentukan karakter yang baik di kalangan generasi muda. “Kami percaya bahwa pencegahan adalah kunci utama dalam memerangi korupsi dan kekerasan seksual. Melalui sosialisasi ini, kami ingin membekali mahasiswa dengan pengetahuan yang memadai serta kesadaran tentang dampak dari tindakan-tindakan tersebut,” ungkap Kasi Humas.
IPTU Joko juga menambahkan, “Partisipasi aktif dari semua pihak sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari korupsi dan kekerasan seksual. Kami berharap dengan adanya sosialisasi ini, mahasiswa dapat lebih memahami hak dan kewajiban mereka, serta berperan aktif dalam upaya pencegahan.” Tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat pengetahuan dan kesadaran mahasiswa mengenai pentingnya integritas dan perlindungan terhadap diri sendiri serta orang lain, sekaligus menciptakan lingkungan akademik yang lebih aman dan kondusif di Kabupaten Tabalong.(*)