Polres Tabalong – Satuan Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polres Tabalong kembali mengadakan kegiatan Minggu Kasih sebagai langkah mempererat komunikasi dengan masyarakat guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang lebih baik. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis pagi (09/01/2025) di Halaman SDN 1 Kapar, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, dan dipimpin langsung oleh Kasat Binmas IPTU Dedy Indarto.
Dalam sesi tanya jawab, beberapa orang tua siswa menyampaikan kekhawatiran terkait berita percobaan penculikan anak SD. Salah satu orang tua bertanya, “Saya dari orang tua siswa merasa takut adanya berita percobaan penculikan anak SD, mohon penjelasannya, terima kasih?”
Menanggapi pertanyaan tersebut, IPTU Dedy Indarto memberikan penjelasan rinci, “Terima kasih atas pertanyaannya. Berita yang beredar tersebut tidak benar. Setelah dilakukan penyelidikan dan konfirmasi terhadap pengendara mobil Avanza warna putih, diketahui bahwa tindakan melambaikan tangan tersebut bukan untuk mengajak siswa SD pulang ke rumah, tetapi untuk memanggil dan memberhentikan rekan sopir yang ingin mengantar kunci yang tertinggal. Jadi, sekali lagi, berita itu tidak benar,” jelas IPTU Dedy.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan masyarakat dalam menyampaikan pertanyaan dan keluhan melalui kegiatan ini. “Kegiatan seperti ini adalah wadah bagi kami untuk mendengar langsung kebutuhan dan kekhawatiran masyarakat. Kami berkomitmen untuk terus menindaklanjuti setiap masukan demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar IPTU Joko Sutrisno.
Melalui kegiatan Minggu Kasih, Polres Tabalong berharap dapat terus mempererat hubungan dengan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.(*)