Polsek Upau Laksanakan Pengamanan Ibadah Natal di Gereja Wilayah Hukum Upau

Polres Tabalong – Polsek Upau dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan ibadah Natal, Polsek Upau mengerahkan personel untuk melakukan pengamanan di sejumlah gereja di wilayah hukum Upau, Kabupaten Tabalong, pada Selasa (10/12/2024)Malam.

Kapolsek Upau, IPDA Mateus Torance,SE, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang merayakan Natal. “Kami telah menempatkan personel di beberapa titik strategis, termasuk pintu masuk gereja, area parkir, dan lingkungan sekitar, guna memastikan ibadah berjalan lancar tanpa gangguan,” ujarnya.

Selain itu, Kapolsek juga menambahkan bahwa pengamanan dilakukan pemeriksaan di pintu masuk gereja juga dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga toleransi dan kerukunan antarumat beragama, sehingga perayaan Natal tahun ini dapat berlangsung dengan damai,” lanjutnya.

Sementara itu, salah satu jemaat gereja, Ibu Maria, menyampaikan apresiasi kepada Polsek Upau atas pengamanan yang diberikan. “Kami merasa lebih tenang dan nyaman saat beribadah. Terima kasih kepada pihak kepolisian yang sudah menjaga keamanan kami,” ungkapnya.

Polsek Upau berkomitmen untuk terus menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif, terutama menjelang perayaan tahun baru yang akan datang.(*)