Polres Tabalong – Polsek Upau dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat Polsek Upau melaksanakan patroli rutin di sejumlah titik strategis di wilayah hukumnya pada,Rabu(12/02/2025)Siang.
Patroli ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolsek Upau,IPDA Mateus Torance,SE, menyampaikan bahwa patroli ini dilakukan siang dan malam hari dengan menyasar area rawan kriminalitas, seperti permukiman penduduk, pusat perbelanjaan, serta jalur lintas yang sering dilewati kendaraan.
“Patroli ini merupakan bagian dari upaya kami dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Selain mencegah tindak kejahatan, kami juga berinteraksi langsung dengan masyarakat untuk menyampaikan imbauan terkait kamtibmas,” ujar Kapolsek.
Dalam kegiatan tersebut, petugas juga menyampaikan pesan kepada warga agar lebih waspada terhadap potensi kejahatan, seperti pencurian kendaraan, peredaran narkoba, serta aksi premanisme. Masyarakat diimbau untuk segera melaporkan jika menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Upau tetap terjaga dan masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan nyaman dan aman. Polisi juga berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.(*)