Polsek Tanjung Laksanakan Patroli Dialogis dan Cipta Kondisi, beri Himbauan Kamtibmas

Polres Tabalong, Kamis (26/12/2024) – Polsek Tanjung melaksanakan Patroli Dialogis, Cipta Kondisi, dan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di dua lokasi utama, yakni Taman Giat Kota Tanjung dan Taman Siring di belakang Bank Kalsel, Patroli ini dilaksanakan oleh AIPDA M. Rizani dan BRIPTU Tonny untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah tersebut.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya rutin Polsek Tanjung untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya.

“Kami terus melaksanakan patroli rutin dan cipta kondisi di wilayah hukum Polsek Tanjung untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas. Kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah bentuk komitmen kami menjaga situasi tetap kondusif,” ujar IPTU Joko Sutrisno.

Selama patroli, petugas himbauan kepada masyarakat agar selalu mengunci setang dan menggunakan kunci tambahan saat memarkir kendaraan bermotor guna mencegah pencurian dan diingatkan untuk warga tidak mengkonsumsi obat-obatan terlarang dan minuman beralkohol demi keselamatan bersama.

Kegiatan patroli dialogis ini juga menjadi momen untuk berdialog dengan masyarakat terkait situasi keamanan di sekitar lokasi. Warga yang berada di Taman Giat dan Taman Siring menyambut positif kehadiran polisi, yang memberikan rasa aman dan nyaman saat beraktivitas.

Polsek Tanjung berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli rutin dan dialogis guna menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di seluruh wilayah hukum Polsek Tanjung.(*)