Polsek Pugaan Tinjau Kebun Tomat, Dukung Swasembada Pangan di Tengah Tantangan Cuaca

Polda Kalsel – Polres Tabalong – Dalam rangka mendukung Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, Polsek Pugaan melaksanakan kegiatan sambang ke lahan pertanian warga di Desa Pugaan, Kecamatan Pugaan, Kabupaten Tabalong, Minggu (27/4/2025) sekitar pukul 11.10 WITA.

Kegiatan ini dilakukan oleh anggota Polsek Pugaan yang langsung meninjau kebun tomat milik Mirwan, warga setempat. Selain untuk memantau perkembangan kualitas pertanian, kunjungan ini juga menjadi ajang koordinasi dan pendataan potensi lahan produktif serta identifikasi lahan kosong yang bisa dioptimalkan untuk mendukung ketahanan pangan nasional.

Dalam dialog bersama petani, terungkap bahwa salah satu tantangan terbesar yang dihadapi adalah perubahan cuaca ekstrem saat pancaroba, yang menyebabkan tanaman tomat rentan terserang penyakit antraknosa — penyakit yang sulit diatasi dan bisa mengancam hasil panen.

Kapolsek Pugaan, IPDA Abu Hurairoh, saat dikonfirmasi menyatakan,
“Kami dari Polsek Pugaan berkomitmen untuk terus mendukung dan mendampingi masyarakat petani. Dengan kerjasama dan koordinasi yang baik, kami optimistis Desa Pugaan bisa berkontribusi besar terhadap program ketahanan pangan nasional,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo Jati, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kasi Humas Polres Tabalong, IPTU Joko Sutrisno, menambahkan,
“Polri hadir bukan hanya menjaga keamanan, tapi juga menjadi motor penggerak kemajuan masyarakat. Program swasembada pangan ini adalah tanggung jawab kita bersama, dan kami bangga anggota kami aktif di lapangan untuk mendukung para petani,” ungkapnya.

Kegiatan sambang ini diharapkan mampu mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat serta mempercepat pencapaian swasembada pangan di Kabupaten Tabalong, khususnya di Kecamatan Pugaan.