Polsek Muara Harus,Polres Tabalong,Polda Kal-Sel – Polsek Muara Pada hari Sabtu tanggal 16 November 2024 Sekitar pukul 09.30 WITA. Kanit Binmas Aiptu Suprapto bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Muktafi lakukan Sambang ke petani yang bertempat di Desa Padangin Kec. Muara Harus Kab. Tabalong.
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas berkoordinasi langsung dengan Ketua Kelompok Wanita Tani “PADANGIN INDAH” Ibu Maulida, yang mana kegiatan ini untuk mengerakan serta mengajak para kelompok Tani Padangin indah,
melaksanakan Program ketahanan Pangan bergizi dalam rangka mendukung program swasembada ketahanan pangan Bergizi dikalangan masyarakat.
Adapun hasil kegiatan Silahturohmi maupun Sambang Desa Bhabinkamtibmas untuk kelompok wanita tani PADANGIN INDAH ini beranggotakan 20 orang yang aktif, dan keluhan atau kendalanya bahwa belum memiliki lahan sendiri, dan saat mediasi tanamnya mengunakan polybag di halaman rumah maupun pekarangan milik pribadi anggota Kelompok wanita tani Padangin Indah, Selama berdiri kelompok tani belum pernah mendapatkan bantuan dari Dinas dan bertanaman dengan cara modal pribadi.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Muara Harus Iptu Agus Supriyanto menerangkan bahwa kegiatan Bhabinkamtibmas Polsek Muara Harus menyambangi kelompok petani ini adalah wujud dukungan Polri terhadap Progran Ketahanan Pangan yang direncanakan oleh pemerintah pusat maupun daerah.” kita sambangi dan berikan dukungan terhadap kegiatan pertanian ini, serta berdiskusi terkait kendala-kendala yang dialami, serta kita upayakan untuk mencari solusi.(*)