Polsek Muara Harus Lakukan Sambang dan Koordinasi Ke Petani

Polsek Muara Harus,Polres Tabalong,Polda Kal-Sel – Polsek Muara Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polsek Muara Harus melalui Kasi Umum Aiptu M. Kamaludin dan Bhabinkamtibmas Aiptu M. Rasyid melaksanakan kegiatan sambang dan koordinasi dengan para petani di Desa Tantaringin Rt.03, Kecamatan Muara Harus, Kabupaten Tabalong. Kegiatan ini bertujuan untuk mendata serta mendukung kesiapan para petani dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Muara Harus, Minggu (17/11/24).

Dalam sambang tersebut, Bhabinkamtibmas mendapat informasi dari Fahruraji, salah satu petani di Desa Tantaringin Rt.03, bahwa saat ini ia mengelola sekitar sebelas borongan lahan pertanian. Bibit tanaman telah disemai dan ditabur, dengan rencana penggarapan lahan sekitar satu bulan ke depan.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Muara Harus Iptu Agus Supriyanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah Polsek Muara Harus dalam mendukung program ketahanan pangan. “Dengan adanya koordinasi antara kepolisian dan para petani, kami dapat memastikan kesiapan sektor pertanian untuk mendukung ketahanan pangan, sekaligus membantu mengatasi kendala yang dihadapi petani di lapangan,” jelasnya.

Polsek Muara Harus berkomitmen untuk terus mengawal dan mendukung program ketahanan pangan di Kabupaten Tabalong melalui pendekatan yang proaktif dan koordinasi intensif dengan masyarakat tani setempat.(*)