Polsek Muara Harus Kunjungan Sekaligus Koordinasi ke Petani Kelapa di Perkebunan Desa Tantaringin Kecamatan Muara Harus

Polsek Muara Harus,Polres Tabalong,Polda Kal-Sel – Polsek Muara Pada kamis, 21 November 2024, Kanit Binmas Aiptu Suprapto dan Bhabinkamtibmas Brigadir Muktafi, melaksanakan kunjungan sekaligus koordinasi ke lokasi petani kelapa hibrida milik Dadang Darmadi di Desa Tantaringin Rt.03, Kecamatan Muara Harus, Kabupaten Tabalong. Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Dalam kunjungan tersebut, Kanit Binmas beserta anggota disambut langsung oleh Hardiansyah selaku pekerja di lahan kelapa milik Dadang Darmadi, dan dalam diskusi tersebut menurut keterangan dari pekerja, bahwa bibit kelapa Hibrida dibeli di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Barabai), umur tanaman sekitar enam bulan, dan luas lahan sekitar lima borongan.

Namun, pekerja juga mengungkapkan beberapa kendala yang dihadapi, ketika musim penghujan dan air sungai mengalami kenaikan.

Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pentingnya Program Ketahanan Pangan Nasional sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan secara optimal.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Muara Harus Iptu Agus Supriyanto menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai bukti komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan Asta Cita, yang bertujuan untuk memperkuat sektor pangan dalam menghadapi tantangan ekonomi dan lingkungan.

kegiatan sambang Polsek Muara Harus ini untuk meninjau perkembangan kualitas pertanian dan kendala.(*)