Polsek Jajaran Polres Tabalong Amankan Ibadah Jumat Agung di Sejumlah Gereja

Tabalong – Dalam rangka memperingati Hari Paskah, Polsek jajaran Polres Tabalong melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Jumat Agung yang dilaksanakan di beberapa gereja yang tersebar di wilayah Kabupaten Tabalong, Jumat pagi (18/04/25).

Personel dari masing-masing Polsek dikerahkan langsung ke lokasi-lokasi ibadah untuk memastikan pelaksanaan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa adanya gangguan Kamtibmas.

Pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri dalam menjaga ketertiban dan memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang melaksanakan ibadah.

Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Tabalong dalam mendukung setiap kegiatan masyarakat, khususnya dalam momen keagamaan.

“Pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman saat para jemaat melaksanakan ibadah. Kami ingin memastikan kegiatan ibadah berjalan dengan khusyuk dan tanpa gangguan,” ujar IPTU Joko Sutrisno.

Ia juga menambahkan bahwa kehadiran personel Polri dalam setiap kegiatan masyarakat menjadi wujud nyata kehadiran negara dalam memberikan perlindungan dan rasa nyaman kepada seluruh warga.

Polsek jajaran Polres Tabalong akan terus berperan aktif dalam menjaga keamanan di wilayahnya, serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat demi mewujudkan Kamtibmas yang kondusif.(*)