Polres Tabalong Bagikan 6 Sapi dan 2 Kambing Saat Idul Adha 1445 H

Polres Tabalong – Dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M, Polres Tabalong menggelar penyembelihan hewan qurban sebagai bagian dari keagamaan umat Islam. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Parkir Polres Tabalong pada hari Senin, 17 Juni 2024, yang dihadiri oleh Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian, S.I.K, M.H, dan Para Pejabat Utama Polres Tabalong beserta jajaran.

Sebanyak 6 ekor sapi dan 2 ekor kambing menjadi hewan qurban yang disembelih pada kesempatan ini. Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian, S.I.K, M.H, mengungkapkan bahwa penyelenggaraan penyembelihan hewan qurban ini tidak hanya sebagai wujud kepatuhan terhadap ajaran agama, tetapi juga sebagai semangat pengabdian Polri dalam mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Tabalong menuju Indonesia Maju.

“Pada perayaan Hari Raya Idul Adha ini, kita tidak hanya melaksanakan ibadah qurban sebagai bagian dari ketaatan kepada Allah SWT, tetapi juga sebagai bentuk pengabdian Polri kepada masyarakat. Semoga semangat kebersamaan dan ketaatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan seluruh masyarakat Tabalong,” ujar Kapolres.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Tabalong juga mengirimkan pesan kepada masyarakat agar menjaga semangat persatuan dan kesatuan dalam menyambut perayaan Idul Adha. Ia mengajak agar momen ini tidak hanya dirayakan sebagai bentuk ibadah pribadi, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat kebersamaan dan solidaritas sosial di tengah-tengah masyarakat.

Kegiatan penyembelihan hewan qurban di Polres Tabalong ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh anggota Polri dan masyarakat untuk terus berupaya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta memperkuat ikatan sosial yang harmonis demi Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.(*)