Kabid Humas Polda Kalsel, Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa Polda Kalsel melaksanakan syukuran dan doa bersama menjelang bulan Ramadhan serta memberikan santunan kepada anak yatim. Kegiatan yang diawali dengan pembacaan Hadrah ini juga bertepatan dengan milad Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan,S.I.K, S.H.,M.H., yang ke 55, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polda Kalsel terhadap masyarakat, khususnya anak yatim yang membutuhkan perhatian dan bantuan. Kegiatan ini dilaksanakan di *Gedung Serba Guna Polda Kalsel* Banjarbaru.
Selain memberikan santunan kepada anak yatim, Polda Kalsel juga memberikan penghargaan kepada personil berprestasi yang telah menunjukkan dedikasi dan kinerja yang baik dalam menjalankan tugasnya. Polda Kalsel juga mendapat hadiah dari para tokoh agama berupa foto Syech Muhammad Arsyad al-Banjari atau Datu Kalampayan, semoga kegiatan ini dapat memotivasi personil Polda Kalsel untuk terus berprestasi dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Kegiatan syukuran menjelang bulan Ramadhan ini dihadiri oleh para guru tokoh agama diantaranya Guru Adam, Guru Ahmad, Guru Taufik, Guru Burhan, Habid Zulkifli dan dosen yang turut serta dalam memberikan motivasi dan bimbingan kepada anak yatim dan personil Polda Kalsel. Dengan kegiatan ini, Polda Kalsel menunjukkan komitmennya dalam menjalankan program kegiatan sosial dan keagamaan, serta memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. Kegiatan ini diakhiri dengan doa dan makan bersama anak yatim.(*)