Personel Polsek Murung Pudak Lakukan Pengamanan dan Pengaturan Lalulintas Usai Sholat Jumat

Polda Kalimantan Selatan, Polres Tabalong,Polsek Murung Pudak. Pada hari Jumat, (11/10/2024) personel Polsek Murung Pudak melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu-lintas usai Sholat Jum’at di Masjid Jami Hidayatullah Kelurahan Belimbing Raya Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong.

Kegiatan pengamanan dan pengaturan lalulintas tersebut dilaksanakan oleh Aipda Budi Wahyono bersama anggotanya Bripka Syahrudin dan Brigpol Yuan.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo Jayawardana, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla. melalui Kapolsek Murung Pudak Iptu Heri Siswoyo, S.H menerangkan menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ibadah shalat Jum’at ini rutin dilaksanakan sebagai upaya dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Islam yang sedang melaksanakan ibadah, juga bertujuan untuk mengantisipasi segala potensi gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi. terang Kapolsek.