Polda Kalsel – Polres Tabalong – Dinas Pertanian Kabupaten Tabalong meresmikan Rumah Jamur di Desa Masingai 1, Kecamatan Upau, pada Senin (03/02/2025) pukul 10.30 WITA. Peresmian ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan sekaligus memberdayakan ekonomi masyarakat, khususnya kelompok tani wanita di desa tersebut.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, Perikanan, dan Hortikultura (DKPPTPHP) Tabalong, Camat Upau, Danramil Upau-Haruai, Kapolsek Upau, serta Kepala Desa Masingai 1, Nawiyanto. Selain itu, Ketua Kelompok Tani Wanita Se-Desa Masingai 1 juga turut hadir untuk menyambut inisiatif tersebut.
Kapolsek Upau Ipda Mateus Torance, S.E. yang diwakili dalam kegiatan ini menyampaikan apresiasinya terhadap program yang mendukung ketahanan pangan dan ekonomi masyarakat pedesaan.
“Kami sangat mendukung program ini karena dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan peluang usaha berbasis pertanian. Kami berharap kelompok tani wanita yang mengelola Rumah Jamur ini dapat mengembangkan hasil produksinya hingga bernilai ekonomi lebih tinggi,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui PS Kasi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno, juga memberikan tanggapan positif terhadap peresmian ini.
“Program ini selaras dengan upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui inovasi di sektor pertanian. Kami berharap dengan adanya Rumah Jamur ini, warga Desa Masingai 1 semakin termotivasi untuk mengembangkan usaha pertanian yang berkelanjutan,” ungkapnya.
Peresmian ini menjadi langkah awal dalam upaya meningkatkan produksi jamur di daerah tersebut. Ke depan, kelompok tani wanita yang mengelola Rumah Jamur diharapkan mampu mengembangkan usaha ini hingga menjadi salah satu komoditas unggulan di Kecamatan Upau.