Polda Kalsel – Polres Tabalong – Polsek Tanjung – Anggota Polsek Tanjung melaksanakan pengamanan Tarhib / Pawai Ramadhan di taman giat kota Tanjung Kec. Tanjung, Rabu (26/02/2025)
Tarhib / Pawai Ramadhan dengan tema “Ceria Ramadhan kuis, Semangat Ibadahku” yang diselenggarakan oleh Yayasan Ashabul Kahfi, diikuti oleh kurang lebih 1000 pelajar yang ada di Kab. Tabalong. Dengan adanya tarhib atau pawai Ramadhan ini bisa lebih memberi semangat lagi dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H
Kapolsek Tanjung IPTU Richard David H.G, S.AP, menyampaikan bahwa kegiatan berlangsung aman dan tertib. Beliau menambahkan, “Selama kegiatan Tarhib / Pawai Ramadhan ini berlangsung, situasi aman dan terkendali. Pengamanan dilakukan oleh Polsek Tanjung untuk memastikan kelancaran acara hingga selesai .”Pengamanan yang efektif dari Polsek Tanjung mendukung keberhasilan dan kelancaran acara keagamaan ini.