Pengamanan Natal Paguyuban Kristen Jawa Tabalong di Gereja Immanuel Komperta

Polda Kalimantan Selatan, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak. Pada hari Rabu malam (4 /12/ 2024), bertempat di Gereja Immanuel Komperta, Jalan Pertamina, Kelurahan Belimbing, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, telah dilaksanakan kegiatan Ibadah Perayaan Natal Paguyuban Kristen Jawa Tabalong (PKJT).

Perayaan Natal kali ini mengusung tema: “Marilah Kita Pergi ke Betlehem” (Lukas 2:15) dan subtema: “Kasih Kristus Menyatakan Kebersamaan Dalam Pelayanan.” Kegiatan dipimpin oleh Pendeta Dewiyanti, S.Th., dengan dihadiri oleh sekitar 150 jemaat.

Kegiatan berlangsung dari pukul 18.30 hingga 21.30 WITA dan berjalan dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan selama ibadah berlangsung, pengamanan dilakukan oleh personel dari Polsek Murung Pudak.

Dalam keterangannya, Kapolsek Murung Pudak, IPTU Heri Siswoyo, SH menyampaikan “Kami dari Polsek Murung Pudak berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam melaksanakan perayaan Natal. Pengamanan ini adalah bentuk pelayanan kami untuk mendukung kegiatan keagamaan berjalan dengan tenang, tertib dan aman. Dengan pengamanan yang terkoordinasi, perayaan Natal Paguyuban Kristen Jawa Tabalong dapat dilaksanakan dengan khidmat dan penuh sukacita.” terang Kapolsek.