Polda Kalsel – Polres Tabalong – Pada hari Jumat, 27 Desember 2024, pukul 10.00 WITA, bertempat di Rupatama Polres Tabalong, Kabag SDM Polres Tabalong AKP Agus Sulistyo menghadiri kegiatan Launching Penerimaan Peserta Didik Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara Tahun Ajaran 2025 yang diselenggarakan secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Irwasum Polri, Jenderal Polisi Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir personel Humas Polres Tabalong dan personel Bag SDM Polres Tabalong.
Dalam sambutannya, Irwasum Polri menjelaskan bahwa Polri sedang mempersiapkan SMA Kemala Taruna Bhayangkara sebagai sekolah unggulan dengan kurikulum International Baccalaureate (IB) yang bertaraf internasional. Polri menargetkan SMA ini beroperasi secara penuh pada tahun 2026.
“Kami harapkan pada tahun 2025 semua fasilitas telah rampung dibangun, dan mulai Januari 2026 operasional secara penuh dapat dilakukan. Sementara itu, pada tahun 2025 kami sudah memulai perekrutan dosen dan siswa,” ujar Irwasum Polri.
SMA Kemala Taruna Bhayangkara direncanakan membuka penerimaan untuk 120 siswa pada tahun ajaran pertama, dengan memberikan beasiswa kepada calon siswa yang memenuhi syarat. Perekrutan akan melibatkan tingkat daerah melalui Polda untuk memastikan seleksi yang transparan dan kompetitif.
“Kami menetapkan standar nilai minimal 8 untuk tiga mata pelajaran yang dipersyaratkan IB, serta mempertimbangkan tes IQ dengan skor di atas 121,” tambah Irwasum Polri.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui Kasi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno, menyampaikan dukungan penuh atas program ini.
“Polres Tabalong siap mendukung pelaksanaan perekrutan siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara di wilayah kami. Harapan kami, sekolah ini dapat mencetak generasi unggul yang siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional,” jelasnya.
Kegiatan ini menjadi langkah awal yang penting dalam mewujudkan pendidikan berkualitas tinggi yang diinisiasi oleh Polri untuk mendukung pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan berintegritas.