Pembukaan Pasar Ramadhan di Terminal Mabuun oleh Bupati Tabalong

Polda Kalsel, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak. Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan (DKUPP) secara resmi membuka Pasar Ramadhan di Kawasan Terminal Mabuun, Kecamatan Murung Pudak. Acara yang berlangsung pada Minggu (2/3) pukul 16.30 WITA ini diresmikan langsung oleh Bupati Tabalong, H.M. Noor Rifani, S.H., S.T., M.T.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Tabalong Habib Taufani Alkaf, S.Kom., Ketua DPRD Tabalong Riza Fahlipi, S.M., M.M., serta jajaran Forkopimda, kepala SKPD, dan tokoh masyarakat. Acara juga mendapat pengamanan dari unsur Polsek Murung Pudak, Koramil 1008-04 Tanta Murung Pudak, Satpol PP, serta Dinas Perhubungan Kabupaten Tabalong.

Dalam sambutannya, Bupati Tabalong menyampaikan bahwa Pasar Ramadhan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam menyediakan tempat bagi masyarakat untuk mendapatkan aneka kebutuhan berbuka puasa. Selain itu, pasar ini juga diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya bagi para pelaku UMKM.

“Hadirnya Pasar Ramadhan ini selain untuk menyediakan berbagai kebutuhan menu berbuka puasa, juga menjadi kesempatan bagi pelaku UMKM untuk meningkatkan perekonomian mereka. Pemerintah Kabupaten Tabalong berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan yang mempererat ukhuwah Islamiyah serta menghidupkan suasana religius di masyarakat,” ujar Bupati Noor Rifani.

Kegiatan pembukaan ini ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Tabalong, dilanjutkan dengan peninjauan lokasi pasar. Antusiasme masyarakat terlihat tinggi dengan banyaknya warga yang hadir untuk berbelanja berbagai kebutuhan berbuka puasa.

Pasar Ramadhan yang dibuka ini diharapkan menjadi pusat ekonomi yang memberikan manfaat bagi pedagang maupun masyarakat. Pemerintah pun mengimbau seluruh pihak untuk menjaga kebersihan, ketertiban, serta suasana yang nyaman agar kegiatan ini berjalan dengan lancar dan sukses.