Polres Tabalong – Polres Tabalong mengintensifkan pengamanan di gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabalong. Pengamanan ini dilakukan selama 24 jam penuh sejak 16 September hingga 31 Desember 2024, Senin (18/11/2024).
Selain melibatkan personel Polres Tabalong, pengamanan ini turut dibantu oleh personel Kodim 1008 Tabalong. Langkah ini diambil untuk memastikan logistik Pilkada tetap dalam kondisi aman dan terhindar dari segala potensi gangguan.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menyampaikan bahwa pengamanan tidak hanya dilakukan secara statis di gudang logistik, tetapi juga diiringi dengan pengecekan rutin oleh piket Perwira Pengawas (Pawas).
“Pengamanan gudang logistik KPU dilakukan selama 24 jam penuh oleh personel Polres Tabalong yang juga dibantu oleh personel Kodim 1008 Tabalong. Selain itu, piket Pawas secara berkala melakukan pengecekan untuk memastikan situasi di gudang tetap aman dan kondusif,” jelas IPTU Joko.
Ia menambahkan, koordinasi dengan KPU dan Kodim 1008 Tabalong terus dilakukan untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan lancar, mulai dari penyimpanan hingga distribusi logistik ke tempat pemungutan suara (TPS).
Dengan adanya pengamanan terpadu ini, diharapkan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Tabalong dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar sesuai harapan bersama.(*)