Kapolsek Murung Pudak Hadiri Rakor Antisipasi Hadapi Karhutla Di Wilayah Kabupaten Tabalong

Polda Kalimantan Selatan, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak. Pada hari Kamis (05/09/2024) pagi bertempat di Pendopo Bersinar jalan H.Dandung Suchrowardi Kelurahan Pembataan Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong telah dilaksanakan kegiatan rapat koordinasi antisipasi menghadapi bencana kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kabupaten Tabalong.

Hadir dalam kegiatan rapat koordinasi tersebut PJ. Bupati Tabalong Hj. Hamida Munawarah, ST. MT, Kapolres Tabalong di wakili oleh Kabag Ops Polres Tabalong Akp Hasanudin, SH, Dandim 1008 / Tabalong di wakili Pasi Ops Kapten Inf Dwi Prayitno, Kepala Pelaksanana BPBD Kab Tabalong Haris Fahruji, ST, MT, Staf Ahli bidang Ekonomi, keuangan dan pembangunan H. Zulfan Noor, S. Sos, M. Si, Pimpinan Forkopinda Kabupaten Tabalong, Asisten dan Staf ahli BNPB Kabupaten Tabalong, Kepala OPD terkait, Pimpinan Perusahaan di Lingkungan Kabupaten Tabalong, seluruh Camat, Kapolsek, Danramil, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Tabalong, tokoh adat dan tokoh masyarakat di wilayah Kabupaten Tabalong.

Pembukaan acara dimulai dengan menyanyikan lagu indonesia Raya dan dilanjutkan Mars Tangguh, kemudian pembacaan doa di pimpin oleh saudara Abdurrahman dan sambutan oleh Staf Ahli bidang Ekonomi, keuangan dan pembangunan H. Zulfan Noor, S. Sos, M. Si, kemudian sambutan sekaligus pembacaan statement penetapan status keadaan darurat bencana oleh PJ. Bupati Tabalong Hj. HAMIDA MUNAWARAH, ST. MT, selanjutnya dilanjutkan dengan sambutan Kabag Ops Polres Tabalong Akp Hasanudin, SH. Kemudian dilakukan sesi tanya jawab.

Dalam sambutannya PJ. Bupati Tabalong Hj. Hamida Munawarah, ST. MT,menyatakan bahwa kehadiran dan partisipasi kita semua menunjukkan komitmen bersama dalam membangun kesiapsiagaan menghadapi bencana kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kabupaten Tabalong, Rapat ini merupakan bagian dari upaya terpadu untuk menghadapi ancaman karhutla yang kerap melanda wilayah Kabupaten Tabalong ataupun Kalimantan Selatan, terutama saat musim kemarau, Maka kita semua harus bersinergi dan saling mendukung dalam upaya penanganan darurat bencana kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kabupaten Tabalong,

Lebih dari itu, juga untuk mendorong pelibatan seluruh komponen masyarakat dalam menghadapi bencana kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Tabalong, semakin banyak masyarakat yang sadar akan ancaman bencana dan memiliki kesiapsiagaan yang baik, maka semakin besar pula ketangguhan kita dalam menghadapi bencana kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kabupaten Tabalong,

Di akhir sambutan Pj Bupati Tabalong mengajak untuk menjaga komitmen dan ikhtiar bersama untuk menghadapi resiko bencana kebakaran hutan dan lahan yang mengancam, dengan semangat kebersamaan dan solidaritas yang tinggi, Pj Bupati Tabalong yakin kita akan mampu menghadapi segala tantangan dan ancaman bencana kebakaran hutan dan lahan yang ada.