Kapolsek Murung Pudak Hadiri Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah

Polda Kalimantan Selatan, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak Pada hari Sabtu (10/08/2024) pagi bertempat di Masjid Wardatus Sholihin Murung Pudak jalan Ir. PHM NOOR Kelurahan Pembataan Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong telah dilaksanakan kegiatan pelatihan penyelenggaraan Jenazah, yang diselenggarakan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Murung Pudak dan Kecamatan Tanjung.

Hadir dalam kegiatan pelatihan penyelenggaraan Jenazah tersebut Ketua MUI Tabalong Drs. KH. Sabillarrusdi, Camat Murung Pudak Handy Yanuardi, S.IP,.M.A, Kapolsek Murung Pudak Iptu Suwito, Danramil 04 Tanta Murung Pudak yang diwakili oleh Babinsa pembataan Sertu Iman, Ketua MUI Kecamatan Murung Pudak H. Jamal Ramadhan beserta staf, Ketua MUI Kecamatan Tanjung beserta staf, Guru Ahmad Tabrani selaku pelatih dan pemberi materi kegiatan pelatihan penyelenggaraan Jenazah laki-laki, Hj. Noor Ainah selaku pelatih dan pemberi materi kegiatan pelatihan penyelenggaraan Jenazah perempuan, Tokoh masyarakat Kecamatan Murung Pudak dan Kecamatan Tanjung, dan peserta pelatihan penyelenggaraan jenazah dari Kecamatan Murung Pudak dan Kecamatan Tanjung.

Kegiatan pelatihan penyelenggaraan jenazah, yang diselenggarakan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Murung Pudak dan Kecamatan Tanjung di Masjid Wardatus Shalihin Murung Pudak dengan jumlah peserta 60 orang yang terdiri dari 30 laki-laki dan 30 orang perempuan, kegitan tersebut merupakan program dari MUI Kabupaten Tabalong untuk melatih para pemuda dan pemudi menjadi penerus sebagai petugas memandikan jenazah, mengingat para petugas yang ada kebanyakan sudah usia lanjut.