Jum’at Curhat, Polsek Kelua Ajak Warga Kelurahan Pulau Jaga Kamtibmas

Polda Kalsel, Polres Tabalong, Polsek Kelua – Jajaran Kepolisian Sektor Kelua melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat  bertempat di rumah warga Kelurahan Pulau RT.01 Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong, Dalam Rangka Program Prioritas Kapolri, pada Rabu (14/08/24) pagi.

Dalam kegiatan Jum’at Curhat Polsek Kelua dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Bripka Abdul Sukur dan Bripda Herlangga beserta warga Kelurahan Pulau.

Adapun beberapa penyampaian saran Jum’at Curhat antara lain, ucapan terimakasih dari warga masyarakat atas kegiatan Jum’at Curhat yang di laksanakan di Kelurahan Pulau dan sering berkoordinasi perkembangan tentang situasi Kelurahan/desa serta melaksanakan turlalin pada setiap ibadah sholat Jum’at di mesjid – mesjid yang ada di wilayah Kecamatan Kelua.

Tanggapan Polsek Kelua akan berusaha untuk rutin setiap hari Jum’at melaksanakan Pengamanan turlalin Sholat Jum’at di Mesjid – mesjid di Kecamatan Kelua sehingga menciptakan situasi yang Kondusif dan kenyamanan dalam warga melaksanakan ibadah Keagamaan.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Kelua Iptu Gunawan Adhi Sukarso mengatakan Program Jum’at Curhat serentak ini dalam rangka Program Prioritas Kapolri merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan antara Polsek Kelua dengan Masyarakat agar dapat berinteraksi langsung untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat terkait layanan Kepolisian khususnya di Polsek Kelua Ucap Kapolsek.(*)