Dukung Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional Polsek Tanjung Kunjungan ke Desa Kitang

Polda Kalsel – Polres Tabalong, Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung melaksanakan kunjungan dan koordinasi terkait Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Kegiatan ini berlangsung di lahan pekarangan rumah dengan kolam ikan terpal di Desa Kitang RT.04 dan RT.05, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong, Kamis (9/1/2025), pukul 10.00 WITA.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung, AIPTU K. Marbun dan BRIPDA Ikhsan, serta disambut oleh Camat Tanjung dan Ibu Norhayati selaku perwakilan warga setempat. Kunjungan tersebut bertujuan untuk menciptakan rasa aman, membangun sinergi dengan pemilik lahan, dan menyampaikan Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional kepada masyarakat.

Data Hasil Kunjungan Dalam kunjungan ini, Bhabinkamtibmas mencatat bahwa Kolam ikan terpal di lahan pekarangan ini telah dikelola selama satu tahun, Luas kolam ikan terpal mencapai 2m x 2m, dan Jenis ikan yang dibudidayakan adalah gurami.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menggali informasi terkait potensi pengembangan lahan kosong atau lahan tidur lainnya yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung program ketahanan pangan di Kecamatan Tanjung.

Kapolsek Tanjung,Iptu Richard David H.G, S.AP , menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan ini.
“Kunjungan ini merupakan langkah konkret dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Kami berharap masyarakat dapat lebih aktif memanfaatkan lahan pekarangan mereka, baik untuk budidaya ikan, bercocok tanam, atau kegiatan lain yang mendukung ketahanan pangan,” ujar IPTU Richard

Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Tabalong IPTU Joko Sutrisno, juga memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilakukan Polsek Tanjung.
“Program ini adalah salah satu wujud nyata sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendukung kebijakan pemerintah. Kami berharap langkah ini dapat menjadi inspirasi bagi wilayah lain di Kabupaten Tabalong untuk turut serta dalam program ketahanan pangan,” ungkap IPTU Joko Sutrisno.

Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 11.00 WITA ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memanfaatkan potensi lahan pekarangan untuk mendukung swasembada pangan, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat di Kecamatan Tanjung.