Dekatkan Diri ke Masyarakat, Satlantas Polres Tabalong Sapa dan Bimbing Driver Ojol

Tabalong – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tabalong kembali melaksanakan kegiatan Program Polantas Menyapa bersama para driver ojek online (Ojol) Tabalong yang berlangsung di Posko Ojol Jalan Ahmad Yani, samping Mie Gacoan, Kelurahan Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, pada Selasa (11/11/25) siang.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Tabalong IPTU Oki Hermawan, S.H., M.M., bersama personel Satlantas lainnya. Suasana kegiatan berlangsung santai dan komunikatif, di mana para driver ojol aktif berdialog serta menyampaikan pengalaman dan kendala mereka di lapangan.

Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan sosialisasi dan edukasi tentang pentingnya tertib berlalu lintas dalam kehidupan sehari-hari guna menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Sitkamseltibcarlantas) di wilayah Kabupaten Tabalong.

Selain itu, personel Satlantas juga memberikan pengetahuan dasar tentang safety riding, seperti cara berkendara yang aman, pentingnya menggunakan perlengkapan keselamatan, dan mengutamakan keselamatan diri serta penumpang. Edukasi ini menjadi bagian dari upaya Polres Tabalong untuk menekan angka pelanggaran serta kecelakaan lalu lintas di kalangan masyarakat, khususnya para pengemudi ojek online yang setiap hari beraktivitas di jalan raya.

Menanggapi kegiatan tersebut, Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui PS Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menyampaikan bahwa kegiatan Polantas Menyapa ini merupakan bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat sekaligus wadah untuk menyampaikan pesan-pesan keselamatan lalu lintas secara langsung.

“Program Polantas Menyapa ini menjadi sarana komunikasi yang efektif antara polisi lalu lintas dan masyarakat pengguna jalan. Kami berharap para driver ojek online dapat menjadi pelopor keselamatan di jalan raya dan menularkan budaya tertib berlalu lintas kepada masyarakat lainnya,” ujar IPTU Joko.(*)