Tabalong – Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Polsek Jaro, Polres Tabalong melaksanakan kegiatan Patroli Pasar Mingguan di Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong, pada Sabtu pagi (26/04/25). Kegiatan patroli ini dilakukan oleh AIPDA Rizqi A. bersama BRIPKA Tedy H.
Patroli tersebut dilaksanakan sebagai langkah antisipatif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktivitas jual beli di pasar.
Selama pelaksanaan patroli, petugas tidak hanya melakukan pemantauan situasi, tetapi juga berdialog langsung dengan para pedagang dan pengunjung pasar. Dalam kesempatan tersebut, petugas memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga ketertiban dan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta meminimalisir kemungkinan terjadinya tindak kriminalitas di lingkungan pasar.
“Dengan dilaksanakannya patroli ini, diharapkan masyarakat merasa lebih aman dan nyaman saat beraktivitas di pasar. Kehadiran personel Polri di tengah-tengah masyarakat merupakan komitmen kami dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif,” ujar IPTU Joko.
Polsek Jaro berkomitmen untuk terus menghadirkan kehadiran Polri di setiap kegiatan masyarakat sebagai bentuk pelayanan dan perlindungan maksimal terhadap seluruh lapisan warga.(*)