Polda Kal-Sel, Polres Tabalong, Polsek Pugaan – Anggota Polsek Pugaan lakukan Cipta Kondisi Ke Desa Tamunti pada hari Jumat, (30/08/2024).
Untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di Wilkum Polsek Pugaan ,Anggota Polsek Pugaan Bripka Suryono dan Bripka Anton Hermanto melaksanakan giat patroli dialogis di Desa Tamunti dan Desa Jirak, Anggota menyambangi Aparat Desa dan warga yang sedang melakukan aktivitas.
Yang mana dalam kegiatan tersebut Anggota Polsek Pugaan juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga agar selalu waspada dengan tindak kejahatan serta apabila mengetahui ada hal- hal yang mencurigakan dan bisa menimbulkan permasalahan atau tindak pidana bisa menghubungi Bhabinkamtibmas Desa atau datang langsung ke Polsek Pugaan.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Pugaan IPTU Risky Bagus Riswanto menyampaikan kegiatan patroli yang di laksanakan Petugas ini juga merupakan upaya Polsek Pugaan dalam mencipkan kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif serta meminimalisir gangguan kamtibmas.(*)