Polres Tabalong terus melaksanakan pengecekan rutin terhadap personel pengamanan yang bertugas di Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tabalong, sebagai bagian dari langkah strategis dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Pengecekan terbaru dilakukan pada Selasa (08/10/2024) oleh Piket Pawas guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung.
Pengamanan di Kantor Bawaslu dilaksanakan secara bergilir selama 24 jam oleh personel Polres Tabalong. Selain itu, patroli rutin diperketat baik siang maupun malam hari untuk menjaga keamanan di sekitar Kantor Bawaslu dan mencegah potensi gangguan yang mungkin timbul.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menjelaskan bahwa pengecekan ini adalah langkah preventif yang diambil untuk menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada 2024. “Kami berkomitmen agar Pilkada 2024 di Kabupaten Tabalong berjalan aman dan lancar. Pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan serta memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan sesuai prosedur,” ujar IPTU Joko.
Dengan pengamanan yang semakin intensif, Polres Tabalong berharap masyarakat dapat merasa lebih aman, sehingga seluruh tahapan Pilkada dapat berjalan tanpa hambatan. Diharapkan situasi aman dan tertib dapat terjaga sepanjang proses Pilkada 2024 berlangsung.(*)