OMP 2024 Polres Tabalong : Logistik Pilkada Serentak 2024 Berupa Tinta Tiba di Kantor KPU Tabalong

Polda Kalsel – Polres Tabalong Sabtu, 21 September 2024, dini hari logistik Pilkada serentak tahun 2024 berupa tinta telah tiba di Kantor KPU Kabupaten Tabalong, Jalan Usman Dundrung, Kelurahan Pembataan, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong. Tinta tersebut dikirim dari Gudang PT. Cabe Ray Express di Banjarbaru dan tiba dalam kondisi lengkap.

Logistik yang tiba berupa 22 boks tinta, dengan masing-masing boks berisi 50 pcs, sehingga total tinta yang diterima sebanyak 1.100 pcs. Proses bongkar muat logistik berlangsung aman dan tertib, disaksikan oleh beberapa pihak, termasuk Sekretaris KPU Kabupaten Tabalong Nanang Isnaini, S.Pt., M.M., yang mewakili Ketua KPU Tabalong, Ketua Bawaslu Tabalong Mahdan Basuki, S.Pd., serta personel dari Unit 1 Sat Intelkam Polres Tabalong dan personel pengamanan Polres Tabalong.

Setelah proses bongkar muat selesai, dilakukan perhitungan jumlah tinta yang datang, dan penandatanganan bukti tanda terima barang (BTTB) oleh pihak KPU Kabupaten Tabalong sebagai tanda serah terima logistik.

Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui PS Kasi Humas Polres Tabalong Iptu Joko Sutrisno, menyatakan bahwa tinta merupakan salah satu komponen penting dalam penyelenggaraan Pilkada serentak 2024. Oleh karena itu, pengamanan yang ketat diperlukan untuk memastikan seluruh logistik Pilkada, termasuk tinta, tetap aman hingga hari pemungutan suara. Polres Tabalong juga akan terus berkoordinasi dengan KPU dan Bawaslu Kabupaten Tabalong untuk memastikan semua tahapan Pilkada berjalan aman, tertib, dan lancar, Jelas Joko

Logistik tinta ini nantinya akan digunakan dalam pemilu sebagai tanda bagi pemilih yang telah menggunakan hak suaranya, menjadikannya bagian penting dalam menjaga integritas proses pemilihan, Tambahnya(*)