Tabalong – Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Tabalong kembali melaksanakan kegiatan Jumat Curhat sebagai bentuk pendekatan langsung kepada masyarakat, khususnya kalangan pelajar, dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis pagi (17/04/25) di Aula SMAN 1 Muara Uya, Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong.
Kegiatan Jumat Curhat kali ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Tabalong AKP Dedy Indarto, dan dihadiri oleh para pelajar yang tampak antusias dalam menyampaikan aspirasi, saran, dan berbagai permasalahan yang mereka hadapi dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam sesi tanya jawab, seorang pelajar yang merupakan Ketua Kelas XI menyampaikan pertanyaan, “Saya Ketua pelajar kelas XI SMA N Muara Uya, bagaimana cara mengobati pecandu narkotika agar tidak kembali memakai narkoba lagi?”
Menanggapi pertanyaan tersebut, AKP Dedy Indarto menyampaikan bahwa rehabilitasi merupakan langkah paling tepat untuk membantu para pecandu agar bisa pulih secara total. “Terima kasih atas pertanyaannya. Sebagai pecandu, seseorang bisa sembuh total melalui proses rehabilitasi. Metode ini diawasi oleh tim medis profesional sehingga para pecandu akan menjalani kegiatan yang teratur dengan fasilitas yang memadai,” jelasnya.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan bagian dari strategi komunikasi Polri untuk menyerap langsung keluhan dan masukan masyarakat, termasuk dari kalangan pelajar.
“Kegiatan ini menjadi wadah untuk mendengar dan memahami persoalan yang dihadapi generasi muda, sekaligus memberikan edukasi tentang bahaya narkoba, kenakalan remaja, dan pentingnya menjaga kamtibmas sejak dini,” ujar IPTU Joko.
Polres Tabalong berkomitmen untuk terus hadir dan membangun komunikasi yang baik dengan seluruh lapisan masyarakat demi mewujudkan wilayah yang aman dan nyaman untuk semua.(*)