Bhabinkamtibmas Desa Kapar Hadiri Peringatan Milad ke-28 MTsN 9 Tabalong

Polda Kalsel, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak. Selasa, 15 April 2025, pukul 09.00 WITA, telah berlangsung kegiatan peringatan Milad ke-28 MTsN 9 Tabalong yang dirangkai dengan acara Gembira Belajar dan Market Day. Kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan MTsN 9 Tabalong, Desa Kapar, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong.

Acara tersebut turut dihadiri oleh berbagai pihak, di antaranya Kepala Kemenag Kabupaten Tabalong H. Sahidul Bakhri, S.Ag., M.A., Sekcam Murung Pudak Rifani Fadli K.P., Kepala Desa Kapar Saipul Rahman, S.Pd., serta Bhabinkamtibmas Desa Kapar Bripka Rifan Suwardi. Hadir pula Kepala MTsN 9 Tabalong H. Almahyu, S.Ag., para kepala sekolah, guru-guru, dan siswa-siswi MTsN 9 Tabalong dengan jumlah peserta sekitar 300 orang.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan kegiatan, serta berbagai persembahan dari para murid MTsN 9 Tabalong. Sambutan hangat disampaikan oleh Kepala Sekolah MTsN 9 Tabalong dan Kepala Kemenag Tabalong. Acara dilanjutkan dengan kunjungan ke stand Market yang menampilkan berbagai kreasi hasil karya siswa, serta ditutup dengan doa bersama dan sesi foto bersama.

Kehadiran Bhabinkamtibmas Desa Kapar Bripka Rifan Suwardi dalam kegiatan ini menunjukkan dukungan dan sinergi antara pihak kepolisian dengan dunia pendidikan dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif.

Kegiatan berakhir pada pukul 11.30 WITA dan berjalan dengan aman, lancar, serta penuh semangat kebersamaan.