Personil Ini Tingkatkan Patroli Cipta Kondisi Di Bulan Ramadhan

Polda Kal-Sel,Polres Tabalong,Polsek Banua Lawas – Polsek Banua Lawas Patroli Malam Pada Hari Selasa(18/03/2025).
Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Bulan Suci Ramadhan,Aipda Riza.S dan Brigadir M.Rizky melaksanakan kegiatan patroli cipta kondisi di Desa Banua Lawas Kec.Banua Lawas,Senin(17/03).

Di sela-sela kegiatan patroli cipta kondisi tersebut,Personil Polsek Banua Lawas menyambangi para anak remaja yang lagi nongkrong sambil bermain game online.

Dan juga memberikan himbauan kepada para anak remaja tersebut,untuk tetap jaga ketertiban,jangan malakukan tindakan atau perbuatan yang dapat melanggar hukum,serta untuk tidak memutar lagu-lagu remix atau disco pada saat begerakan sahur.

Adapun tujuan kegiatan patroli cipta kondisi ini,yaitu untuk menekan pelaku tindak kejahatan di malam hari dan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,khususnya Masyarakat Kec.Banua Lawas.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo. J, S.Ic.K., M.H.,M.Tr.Opsla melalui Kapolsek Banua Lawas Iptu Gigih Sutanto mengatakan bahwa diharapkan dengan ada nya kegiatan patroli cipta kondisi yang dilaksanakan oleh Personil Polsek Banua Lawas ini,dapat mengantisipasi ada nya gangguan kamtibmas dan dapat mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan damai di Bulan Suci Ramadhan.(*)