Polres Tabalong – Piket Perwira Pengawas (Pawas) Polres Tabalong melaksanakan pengecekan rutin di Rumah Tahanan (Rutan) Polres Tabalong pada Rabu pagi (19/02/25). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Piket Pawas AKP I Putu Madia, didampingi oleh Ka SPK AIPTU Tri Winarno serta sejumlah personel piket lainnya.
Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan keamanan, ketertiban, dan kebersihan di lingkungan Rutan Polres Tabalong. Selain itu, petugas juga melakukan pemantauan langsung terhadap kondisi para tahanan guna memastikan bahwa mereka dalam keadaan sehat dan tidak mengalami kendala selama menjalani masa tahanan.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menegaskan bahwa pengecekan rutin ini merupakan prosedur tetap yang dilakukan guna memastikan standar pengamanan dan pelayanan terhadap para tahanan tetap terjaga.
“Kami terus berupaya memastikan kondisi Rutan Polres Tabalong dalam keadaan aman dan kondusif. Pengecekan ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memastikan hak-hak dasar para tahanan tetap terpenuhi, termasuk kondisi kesehatan dan kebersihan lingkungan mereka,” ujar IPTU Joko Sutrisno.
Dalam kegiatan tersebut, petugas juga memeriksa fasilitas ruang tahanan, termasuk sistem keamanan seperti jeruji sel, CCTV, dan kondisi ventilasi udara. Tidak ditemukan adanya pelanggaran atau kendala berarti selama pengecekan berlangsung.
Polres Tabalong menegaskan akan terus melakukan pengawasan secara berkala guna memastikan lingkungan tahanan tetap dalam kondisi layak dan aman, serta menghindari potensi gangguan keamanan yang dapat terjadi.(*)