Polres Tabalong – Polsek Upau dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Upau melaksanakan patroli rutin di sejumlah titik rawan pada,Rabu (29/01/2025)Siang.
Patroli ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman kepada warga.
Kapolsek Upau, IPDA Mateus Torance,SE, mengatakan bahwa patroli dilakukan secara berkala, baik siang maupun malam hari. “Kami ingin memastikan situasi di wilayah Upau tetap kondusif. Dengan patroli ini, kami juga bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi dan keluhan mereka,” ujarnya.
Dalam patroli kali ini, petugas menyambangi kawasan permukiman, perkantoran, serta jalur utama yang sering dilewati kendaraan. Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada dan segera melaporkan jika melihat hal mencurigakan.
Sejumlah warga menyambut baik kegiatan patroli ini. “Kami merasa lebih tenang dengan adanya kehadiran polisi di lingkungan kami. Semoga kegiatan seperti ini terus dilakukan,” kata salah satu warga.
Polsek Upau menegaskan bahwa patroli akan terus ditingkatkan untuk mencegah aksi kriminal dan memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga. Masyarakat diimbau untuk berperan aktif dalam menjaga kamtibmas dengan bekerja sama dan berkomunikasi dengan pihak kepolisian.(*)