Polda Kalsel – Polres Tabalong, Dalam rangka memberikan dukungan kepada para jemaah Haul Abah Guru Sekumpul, Polsek Murung Pudak, Polres Tabalong, telah melaksanakan peninjauan lokasi rest area yang tersebar di Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong. Kegiatan ini dilakukan pada Rabu (1/1) mulai pukul 15.00 hingga 17.20 WITA.
Kapolsek Murung Pudak, Iptu Heri Siswoyo, S.H., menyampaikan bahwa pengecekan ini bertujuan memastikan kesiapan fasilitas dan keamanan di setiap rest area, sehingga dapat memberikan kenyamanan kepada para jemaah. “Kami ingin memastikan seluruh fasilitas pendukung, seperti tempat istirahat, konsumsi, hingga layanan kesehatan, telah siap melayani para jemaah Haul Abah Guru Sekumpul,” ujarnya.
Dari hasil peninjauan, terdapat delapan titik rest area yang telah berdiri, masing-masing tersebar di Desa Maburai, Kelurahan Mabuun, Kelurahan Belimbing, dan Desa Kasiau. Fasilitas yang disediakan meliputi makanan gratis, minuman, tempat istirahat, pijat gratis, layanan tambal ban, hingga pengisian daya ponsel.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui Kasi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan rest area ini. “Keberadaan rest area ini merupakan wujud nyata kepedulian masyarakat Tabalong terhadap para jemaah Haul Abah Guru Sekumpul. Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk turut menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan Haul,” jelasnya.
Kegiatan peninjauan berlangsung dengan aman dan lancar. Polres Tabalong juga menyebutkan bahwa jumlah rest area kemungkinan masih akan bertambah seiring dengan meningkatnya kebutuhan para jemaah.
Melalui langkah ini, Polres Tabalong berkomitmen mendukung pelaksanaan Haul Abah Guru Sekumpul dengan memberikan rasa aman dan nyaman kepada para jemaah yang singgah di wilayah Kabupaten Tabalong.