Polda Kalimantan Selatan, Polres Tabalong, Polsek Murung Pudak. Pada Kamis pagi (19/12/2024), bertempat di Aula Kecamatan Murung Pudak, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Lintas Sektor yang diselenggarakan oleh UPT Puskesmas Murung Pudak.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala UPT Puskesmas Murung Pudak dr. Agus, Camat Murung Pudak yang diwakili oleh Kasi Kesra, Kepala KUA Kecamatan Murung Pudak, Kanit Binmas Polsek Murung Pudak, Bhabinkamtibmas Polsek Murung Pudak, Babinsa Kodim 1008-04 Tanta Murung Pudak, Kepala Sekolah SDN di Kecamatan Belimbing Raya, Bidan Desa/Kelurahan Belimbing Raya,Ketua PKK Kecamatan Murung Pudak, Anggota dan staf UPT Puskesmas Murung Pudak.
Dalam rapat tersebut dibahas beberapa poin penting, antara lain rencana pembangunan UPT Puskesmas Murung Pudak, Data imunisasi di wilayah Kecamatan Murung Pudak, Penyuluhan tentang penyakit gondok bagi anak-anak, Pencapaian program pemberian makanan tambahan (PMT) untuk balita dan ibu hamil.
Kegiatan rapat koordinasi ini berlangsung hingga pukul 11.05 wita dengan suasana aman tertib dan lancar.
Dalam kesempatan ini, Kapolsek Murung Pudak, Iptu Heri Siswoyo, S.H., melalui perwakilan Kanit Binmas, menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan tersebut, “Kami sangat mendukung penuh koordinasi lintas sektor seperti ini, karena dapat meningkatkan sinergi dalam menyelesaikan masalah masalah kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Murung Pudak. Semoga hasil dari rapat ini dapat segera diimplementasikan demi kesejahteraan masyarakat.”
Dengan berakhirnya kegiatan tersebut, diharapkan hasil rapat dapat menjadi langkah strategis untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di wilayah Kecamatan Murung Pudak.