Polres Tabalong – Polsek Tanjung – Kapolsek Tanjung IPTU Richard David H. G. mengikuti kegiatan Wawasan Kebangsaan dan Ideologi Pancasila yang diselenggarakan oleh Anggota DPRD Kabupaten Tabalong di rumah Ibu Rosyida, Jl. Basuki Rahmat RT 02, Kelurahan Agung, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong, pada Sabtu (07/12/2024) siang.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Tabalong dari Fraksi Golkar, Zainal Ilmi Mahrudi, S.E., Ketua RT 02 Kelurahan Agung, Rizal, tokoh masyarakat, serta warga Kelurahan Agung RT 02.
Dalam acara tersebut, Kapolsek Tanjung IPTU Richard David H. G. memberikan pesan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) kepada masyarakat. Pesan yang disampaikan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan memperkuat wawasan kebangsaan berbasis nilai-nilai Pancasila.
Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno, menjelaskan bahwa kehadiran Polsek Tanjung dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap penguatan wawasan kebangsaan di tengah masyarakat.
“Kehadiran Polri dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen kami untuk terus menjalin sinergi dengan masyarakat dan pemangku kepentingan dalam menjaga stabilitas keamanan serta memperkuat nilai-nilai kebangsaan yang menjadi fondasi kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujar IPTU Joko Sutrisno.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya wawasan kebangsaan sebagai landasan menjaga persatuan, sekaligus menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Tanjung.(*)