Polres Tabalong – Personil Polres Tabalong bersama Kodim 1008 Tabalong melaksanakan pengamanan 24 jam penuh di gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabalong selama masa Pilkada 2024. Penjagaan intensif ini bertujuan untuk memastikan keamanan logistik pemilu yang menjadi bagian penting dari kelancaran pesta demokrasi.
Pengamanan ini sudah berlangsung sejak 16 September hingga 31 Desember 2024. Pada Sabtu (16/11/2024), personil yang bertugas terus bersiaga untuk memastikan situasi di sekitar gudang logistik tetap kondusif.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polres Tabalong dalam mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman, damai, dan tertib.
“Selain pengamanan, piket perwira pengawas (Pawas) juga rutin melakukan pengecekan ke gudang logistik KPU untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif,” ungkap IPTU Joko Sutrisno.
Lebih lanjut, IPTU Joko menegaskan bahwa pengamanan ini tidak hanya melibatkan personil Polres Tabalong, tetapi juga didukung oleh personil dari Kodim 1008 Tabalong. Kerja sama antarinstansi ini menjadi bagian penting dalam menjaga keamanan dan kelancaran seluruh tahapan Pilkada 2024.
Dengan pengamanan yang ketat ini, diharapkan seluruh logistik Pilkada, termasuk surat suara dan perlengkapan pemilu lainnya, dapat terjaga dengan baik hingga proses distribusi ke seluruh wilayah Kabupaten Tabalong.(*)